MENCARI DATA KAPAL DI INTERNET
Apakah anda ingin mengetahui lebih banyak tentang kapal tempat anda bekerja?
Apakah anda ingin mengetahui benarkah kapal anda dilindungi dengan PKB ITF?
Apakah anda ingin mengetahui secara jelas tentang data keselamatan kapal anda?
Jika ya maka anda dapat mengunjungi www.equasis.org untuk mendapatkan informasi online gratis tentang kapal.Diwebsite ini anda bebas mencari informasi tentang kapaltermasuk data pemiliknya dan pemeriksaan PSC terakhir. Website ini juga mencakup informasi tentang ITF, terutama menyangkut perjanjian-perjanjian kerja ITF yang masih berlaku dikapal, ringkasan data awak kapal dan tanggal maupun lokasi terakhir kapal diperiksa oleh ITF.
Untuk mengakses informasi ini, anda harus mendaftar terlebih dahulu dan pendaftaran tersebut gratis serta mudah.Cara mendaftar• Masuk ke website www.equasis.org•
Pilih "Registration" pada bagian sebelah kiri menu• Jika anda setuju dengan aturan dan persyaratannya, pilih "Accept" yang ada pada bagian bawah halaman• Setelah format pendaftaran muncul, masukkan username dan password anda dan masukkan nama, alamat, email dan data lainnya.•
Apabila proses ini sudah anda selesaikan, maka anda akan menerima konfirmasi pendaftaran yang lengkap, sesudah itu anda dapat menggunakan layanan untuk mencari data kapal.Bagaimana cara menggunakan layananAnda dapat mencari nama, call sign atau nomor IMO suatu kapal.
Apabila anda mencari suatu kapal maka yang pertama kali muncul adalah:• Ship information – name, ship type, flag, build year.• Informasi tentang kapal– nama, tipe, bendera, tahun pembangunan, data pemilik dll• Klasifikasi kapal• Informasi tentang asuransi P&ISelanjutnya anda dapat memilih menu yang ada disebelah kiri untuk mengakses:• Informasi tentang PSC – daftar pemeriksaan termasuk laporan jumlah kekurangan.•
Informasi pengawakan – jumlah awak kapal sesuai laporan PSC, Konvensi ILO yang telah diratifikasi oleh negara bendera kapal, informasi tentang ITF (data-data perjanjian ITF yang masih berlaku dikapal, ringkasan teranyar data awak kapal dan tanggal maupun lokasi terakhir kapal diperiksa oleh ITF)•
Sejarah kapal– bendera/kebangsaan, kepemilikan dll.• Pengoperasian kapal– data tentang kapal-kapal lainnya yang dioperasikan oleh perusahaan yang sama.www.equasis.org
0 Response to "Cara mencari data kapal di internet"
Posting Komentar